Tanda-tanda Akhir Zaman

Hari kiamat itu mempunyai tanda, bermulanya dengan tidak laris jualan di pasar, sedikit saja hujan dan begitu juga dengan tumbuh-tumbuhan. Ghibah menjadi-jadi dan merata-rata, memakan riba, banyaknya anak-anak zina, orang kaya diagung-agungkan, orang-orang fasik akan bersuara lantang di masjid, para ahli mungkar lebih banyak menonjol dari ahli haq.Wallahu'alam Bish-shawab


Sabtu, 09 Agustus 2014

Pengertian Imam Mahdi


Imam Mahdi adalah nama gelar sebagaimana halnya dengan gelar khalifah, amirul mukminin dan sebagainya. Imam Mahdi secara harfiyah artinya adalah “pemimpin yang telah diberi petunjuk”. Imam = pemimpin; Mahdi = yang mendapat petunjuk.
Imam Mahdi, Imam Al-Mahdi, atau Muhammad Al-Mahdi adalah “seorang Muslim berusia muda yang akan dipilih oleh Allah untuk menghancurkan semua kezhaliman dan menegakkan keadilan di muka bumi sebelum datangnya hari kiamat” (HR. Thabrani, Abu Daud, Al-Hakim).
Hadits Nabi Muhammad Saw menyebutkan, kehadiran Imam Mahdi menunjukkan kiamat segera tiba. Al-Mahdi pasti datang di akhir zaman sebelum Hari Kiamat. Ia akan memimpin umat Islam keluar dari kegelapan menuju cahaya, dari kezaliman menuju cahaya keadilan yang menerangi dunia seluruhnya.

"Pada akhir zaman akan muncul seorang khalifah yang berasal dari umatku, yang akan melimpahkan harta kekayaan selimpah-limpahnya, dan ia sama sekali tidak akan menghitung-hitungnya” (HR. Muslim dan Ahmad)
Kehadiran Imam Mahdi akan membuat murka raja kezaliman yang disebut Dajjal sehingga ia keluar dari persembunyiannya dan berusaha membunuh Imam Mahdi serta pengikutnya. Saat itulah Nabi Isa a.s. turun kembali ke bumi dan bersama-sama Imam Mahdi menghancurkan Dajjal dan pengikutnya.

Imam Mahdi Keturunan Nabi Saw
Imam Mahdi berasal dari keturunan Nabi Muhammad Saw, sebagaimana diisyaratkan dalam hadits-hadits tentang Imam Mahdi a.l.

"Dunia ini tidak akan hancur sehingga seorang lelaki dari kalangan ahli keluargaku, yang namanya seperti namaku, memerintah seluruh bangsa Arab." (Sunan at-Tarmizi, Sunan Abu Daud).
"Allah akan mengeluarkan dari persembunyiannya al-Mahdi (yaitu) dari kalangan kaum keluargaku sebelum hari kiamat walaupun kiamat itu cuma tinggal sehari lagi. Dia akan menyebarkan keadilan dan kejujuran di atas muka bumi ini dan menghapuskan kezhaliman dan penindasan." (HR. Imam Ahmad).

"Al-Mahdi yang dinanti-nantikan itu adalah dari kaum keluargaku. Allah akan menyempurnakannya dalam satu malam saja." (HR. Ibnu Majah). (www.risalahislam.com).*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar